Pasalnya, pasti terdapat dampak dari rencana perilisan mata uang BRICS terhadap beberapa sektor, termasuk mempengaruhi dolar dan euro lho. Nah, apa saja efek dari rencana ini? Simak informasinya di bawah ini.
Negara yang Tergabung di BRICS
Apakah Anda sudah tahu tentang organisasi negara BRICS? Organisasi yang terdiri atas 5 negara ini pertama kali didirikan pada tahun 2001 lho. Adapun ketua dari organisasi BRICS yang pertama kali dalam sejarah adalah Goldman Sachs.
Negara-negara yang bergabung di BRICS adalah Brazil, Rusia, India, China dan South Afrika. Negara BRICS mata uang baru ini memang cukup kuat dan memiliki dampak yang cukup penting bagi perekonomian dunia.
Misalnya, mata uang Yuan (China) yang dikenal sebagai salah satu mata uang terkuat di dunia saat ini. Selain itu, mata uang Rubel (Rusia) juga termasuk kuat serta negara ini punya banyak sumber daya alam yang melimpah.
Negara Brazil dengan mata uang Real juga kuat di bidang pertanian, sementara negara India punya populasi terbesar ke-2 dengan sektor layanan yang bagus. Negara Afrika Selatan kuat di sektor industri, pariwisata dan pertambangan lho.
Efek Mata Uang Baru BRICS
Salah satunya hal yang paling dibicarakan mengenai rencana perilisan mata uang baru BRICS adalah efek yang akan dihasilkan. Pasalnya, perilisan mata uang BRICS akan mempengaruhi mata uang kuat lainnya di dunia seperti dollar maupun euro.
Banyak yang penasaran dengan apa saja sih efek yang akan dihasilkan dari perilisan mata uang baru BRICS ini.
Apakah Anda penasaran apa saja efek dari perilisan mata uang ini? Nah, berikut ini perkiraan apa saja efek dari perilisan mata uang baru BRICS berikut ini.
1. Meningkatnya Diversifikasi Reservasi Mata Uang
Salah satu efek dari munculnya mata uang baru BRICS sebagai alat pembayaran baru adalah peningkatan diversifikasi reservasi mata uang. Seperti yang sudah diketahui, saat ini negara BRICS menyimpan cadangan devisanya dalam bentuk dollar Amerika Serikat.
Nah, adanya Negara BRICS mata uang baru tentunya membuat para anggota mempunyai alternatif yang lebih kuat dalam hal diversifikasi portofolio mata uang negara mereka.
Peningkatan diversifikasi menimbulkan dampak yang baik bagi negara-negara tersebut. Pasalnya, diversifikasi bisa mengurangi risiko yang terkait dengan fluktuasi nilai tukar dollar serta bisa meningkatkan ketahanan keuangan negara tersebut.
2. Menurunkan Ketergantungan terhadap Dollar Amerika Serikat
Efek lainnya dari perilisan mata uang baru BRICS adalah menurunkan ketergantungan terhadap dollar Amerika Serikat. Pasalnya, para anggota masih menggunakan dolar amerika serikat untuk transaksi atau perdagangan internasional.
Perilisan mata uang BRICS pastinya akan berpengaruh terhadap pengaruh ekonomi Amerika Serikat pada negara-negara tersebut. Bisa dibilang, terjadi penurunan pengaruh Amerika Serikat terhadap negara BRICS.
3. Adanya Potensi Pengaruh Geopolitik
Efek dari Negara-negara BRICS yang berencana merilis mata yang baru adalah meningkatnya pengaruh anggota negara BRICS secara keseluruhan dalam hal kebijakan ekonomi global.
Negara BRICS akan punya kesempatan untuk berpengaruh dalam kebijakan internasional.
Selain itu, efek lainnya adalah bisa mengubah dinamika kekuasaan global serta memicu adanya pergeseran dalam hal paradigma ekonomi. Negara-negara BRICS bisa menciptakan stabilitas ekonomi yang mandiri dan meningkatkan posisi dalam perdagangan global.
4. Ancaman terhadap Status Dolar Amerika Serikat sebagai Cadangan
Selama ini, dollar Amerika Serikat memang banyak digunakan oleh berbagai negara untuk transaksi internasional. Adanya perilisan mata uang BRICS tentunya akan menjadi ancaman untuk status penggunaan dolar Amerika Serikat bagi negara BRICS.
Dampak lain yang bisa terjadi adalah pengurangan terhadap kepentingan Amerika Serikat dalam sistem keuangan internasional. Selain itu, rencana ini juga bisa menggeser keseimbangan kekuatan global lho.
Penutup
Nah, itulah rencana tentang negara BRICS mata uang baru serta efeknya yang harus Anda ketahui. Wah, ternyata rencana perilisan mata uang tersebut cukup penting untuk perekonomian global, ya!